Resep Membuat Puding Jagung Manis yang Lembut dan Super Enak

Punya stok jagung manis di kulkas dan bingung mau dimasak apa bun? Mending dibikin puding aja, semua anggota keluarga pasti suka banget. Nah, jika sahabat bunda di rumah yang mau buat puding jagung manis! berikut ini resepnya...


Bahan-bahan:

  • 2 buah jagung manis
  • 60 gr gula pasir (sesuai selera)
  • 1/4 sdt vanili
  • 3 sachet susu kental manis putih
  • 1 bungkus agar-agar putih
  • 2 sachet santan instan ukuran 60 gr diberi air hingga 500 ml
  • 1 sdm tepung maizena
  • sejumput garam dapur
Cara membuat:
  1. Serut jagung manis, blender bersama sebagian air santan. Saring, buang ampasnya.
  2. Campur sisa air santan, blenderan jagung dan bahan-bahan lainnya dalam panci, aduk rata.
  3. Masak di atas api sedang sambil terus diaduk hingga mendidih.
  4. Tuang dalam cetakan. Dinginkan. Bisa disajikan dengan vla vanilla jika suka.
Selamat mencoba bun!!

Belum ada Komentar untuk "Resep Membuat Puding Jagung Manis yang Lembut dan Super Enak"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel