Cara Membuat Risoles Mayonaise yang Gurih dan Super Krenyes
Risoles Mayonais
by @fridajoincoffee
Bahan Kulit :
- 1 butir telur
- 100 gr terigu protein sedang
- 1/4 sdt garam
- 150 ml susu cair
- 50 ml air
- 1 sdm margarin, cairkan
Bahan Isi:
- 2 butir telur rebus, potong2
- 3 buah sosis, potong
- Keju quick melt, potong dadu
- Mayonais
Cara Membuat Kulit:
1. Campurkan semua bahan, aduk hingga rata dan licin.
2. Panaskan teflon datar, diameter 20 cm, tuangkan adonan sebanyak 1 sendok sayur, buat dadar tipis.
3. Lakukan hingga adonan tersisa sedikit untuk bahan pencelup.
Penyelesaian:
1. Ambil 1 lembar kulit, isi dengan telir, sosis, keju dan mayonais. Lipat rapi.
2. Celupkan risoles ke dalam sisa adonan kulit, hingga berbalut tipis tapi rata. Lalu gulingkan ke tepung panir. Boleh simpan di kulkas dulu 30 menit supaya tepung panir nempel, tidak mudah rontok sewaktu digoreng.
3. Goreng dengan minyak panas hingga kuning keemasan.
4. Resep untuk 12 risoles. .. ..
SELAMAT MENCOBA!
Belum ada Komentar untuk "Cara Membuat Risoles Mayonaise yang Gurih dan Super Krenyes"
Posting Komentar